Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kanwil Kemenkum Sulsel Hadirkan Layanan Hukum di Acara Ca'ma-Ca'ma 2025

 Kanwil Kemenkum Sulsel Hadirkan Layanan Hukum di Acara Cama Cama 2025

Makassar. Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel) turut meramaikan gelaran Ca'ma-Ca'ma 2025 dengan menghadirkan booth layanan hukum. Acara yang berlangsung di Benteng Rotterdam, 23-25 Mei 2025, merupakan bagian dari program Makassar Creative Hub sebagai wadah kolaborasi pelaku ekonomi kreatif.

Kepala Kanwil Kemenkum Sulsel, Andi Basmal, langsung memantau booth pelayanan yang disediakan untuk masyarakat. "Kami hadir untuk memberikan kemudahan akses layanan hukum bagi para pelaku ekonomi kreatif," ujar Andi Basmal saat meninjau booth di kawasan benteng Roterdam, Sabtu Malam(24/5/2025)

Kanwil Kemenkum Sulsel menyediakan beragam layanan dalam acara ini, mulai dari konsultasi dan pendaftaran Kekayaan Intelektual (Pendaftaran merek, Paten, desain industri, Pencatatan hak cipta, Dan lainnya) hingga layanan administrasi hukum umum. Layanan administrasi hukum umum mencakup pengurusan perseroan perorangan, badan hukum, fidusia, dan keperluan hukum lainnya.

Kehadiran booth layanan ini mendapat apresiasi positif dari pengunjung yang sebagian besar merupakan pelaku usaha kreatif di Makassar. Mereka dapat langsung berkonsultasi dan mengurus keperluan administratif tanpa harus datang ke kantor wilayah, terpantau puluhan pengunjung berkonsultasi Dengan petugas Layanan yang ada di lokasi.

Andi Basmal mengapresiasi kerjasama yang terjalin baik dengan Dinas Pariwisata Kota Makassar. Ia meminta jajarannya untuk terus berkolaborasi dan menjalin kerjasama yang semakin erat.

Kanwil Kemenkum Sulsel Hadirkan Layanan Hukum di Acara Cama Cama 20251

Kanwil Kemenkum Sulsel Hadirkan Layanan Hukum di Acara Cama Cama 20252

"Terima kasih kepada Kepala Dinas Pariwisata yang selalu menghadirkan layanan Kanwil Kemenkum Sulsel dalam berbagai event yang diselenggarakan," kata Andi Basmal.

Kakanwil berharap kolaborasi ini dapat berlanjut agar semakin banyak pelaku ekonomi kreatif di Makassar yang memahami pentingnya Kekayaan Intelektual dan tergerak untuk melindungi produk-produk kreatif mereka.

Andi Basmal juga memberikan arahan kepada Kepala Divisi Pelayanan Hukum, Demson Marihot, untuk semakin memberikan pelayanan terbaik dan maksimal bagi masyarakat. Hal ini sejalan dengan konsep layanan jemput bola dan konsultasi yang telah diterapkan.

"Kami berkomitmen memberikan pelayanan yang mudah diakses dan berkualitas untuk mendukung pertumbuhan ekonomi kreatif di Sulawesi Selatan," pungkas Andi Basmal.

Program Ca'ma-Ca'ma sendiri merupakan event tahunan yang menjadi ajang showcase dan networking bagi pelaku industri kreatif di Makassar, dengan dukungan penuh dari berbagai instansi pemerintah termasuk Kemenkum.

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM 
PROVINSI SULAWESI SELATAN
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Sultan Alauddin No 191A, Gn. Sari, Kec. Rappocini, Makassar, Sulawesi Selatan, 90221
PikPng.com phone icon png 604605   +682196735747
    Email Kehumasan
    kanwilsulsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kemenkumham.sulawesiselatan@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUM
PROVINSI SULAWESI SELATAN


Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkum RI


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Sultan Alauddin No 191A, Kelurahan Gunungsari, Kecamatan Rappocini - Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90221
PikPng.com phone icon png 604605   082196735747
PikPng.com email png 581646   kanwilsulsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kemenkumham.sulawesiselatan@gmail.com